Apakah penting menggunakan label pada blog ? , Saya rasa penggunaan label pada blog itu sangatlah penting,sangatlah membantu para Visitor ( Pengunjung ) yang mencari informasi terkait lainya. Karena Informasi yang dicari oleh para Visitor akan lebih kaya informasi yang mereka dapat dari sumber tersebut.
Apa pengertian label pada blog ? Beberapa postingan ( Artikel ) yang dikelompokan menjadi sebuah kategory,yang isi postingan tersebut membahas suatu pembahasan terkait. Anda pun pasti sudah pernah melihat sabuah blog dengan Artikel terkait,Artikel terkait lainya,Baca juga atau terkadang Related Post yang biasanya di posisikan pada akhir artikel / postingan.
Artikel terkait,Artikel terkait lainnya,Baca juga,Related Post dan lain sebagainya didesign dengan Postingan yang sudah diberi label yang sama,agar pengunjung dapat menggali informasi mengenai Postingan tersebut secara lengkap,detil,jelas dan lebih terstruktur.
Lain halnya dengan Kategory / label yang sering pernah anda lihat dari beberapa blog yang pernah anda kunjungi,dan pada umumnya diletakan pada bagian sidebar. Itu merupakan induk dari sebuah Kategory / label. Seandainya anda memilih salah satu Kategory / Lebel tersebut anda akan di alihkan kebeberapa Postingan yang sudah mereka buat sebelumnya.
Dalam pembuatan label pada blog tidaklah sulit,tapi anda harus pandai mengelompokkan Postingan mana yang sekiranya menjadi bacaan selanjutnya para visitor. Dengan cara seperti itu,sama halnya anda menuntun para visitor dapat membaca Postingan anda yang lainnya.
Dengan melakukan hal seperti itu menjadi nilai tambah untuk anda,Visitor / pengunjung akan betah dengan pelayanan anda. Dan secara tidak sadar visitor / pengunjung akan membuka beberapa Postingan yang ada pada blog anda. Dari itu anda akan mendapatkan beberapa kunjungan,dan yang sudah jelas anda mendapatkan lebih dari satu kunjungan dari setiap visitor / pengunjung yang membaca Postingan pada blog anda.
Sebelum anda membuat label,anda harus lebih paham dan mengerti akan kearah mana visitor / pengunjung ini selanjutnya. Jika seorang visitor mencari suatu informasi meskipun mereka hanya mencari kepada titik pokok pembahasan,dari sanalah peran anda membuat label akan diuji.
Usahakan anda membuat label dengan menyisipkan Postingan kearah dasar pembahasan,hal seperti ini akan membuat para visitor ingin tahu informasi - informasi dasar atau awal muawal pembahasan yang sudah mereka dapatkan dari Postingan pada blog anda.
Dan sisipkan juga Postingan tingkat selanjutnya,hal ini akan membuat para visitor menggali lebih jauh lagi informasi pembahasan yang sudah mereka kunjungi. Dan untuk mempermudah penjelasan materi ini,saya akan memberi gambaran sebagai berikut :
Misalnya anda seorang pedagang,katakanlah anda ini memiliki sebuah warung dengan banyak barang dagangan yang anda pajang. Untuk Visitor sebagai contoh mereka itu seorang konsumen yang akan berbelanja di warung milik anda.
Seorang konsumen ini sedang mencari secangkir kopi untuk di nikmatinya. Dan konsumen ini mengunjungi warung anda untuk memesan secangkir kopi tersebut. Sambil menikmati secangkit kopi,mata konsumen itu pun mulai melirik - lirik barang dagangan yang sudah anda pajang. Dan diambillah olehnya roti yang akan melengkapi teman kopinya. Tak lama kemudian ia tersedak oleh roti yang ia makan,dan ia pun mengambil air mineral dalam kemasan untuk diminum agar rasa tersendaknya tersebut berharap akan sembuh.
Coba anda perhatikan gambaran tersebut,anda sebagai pemilik warung akan senang bisa menjual barang dagangan lebih dari pencarian konsumen. Dan konsumen pun akan terasa senang karena ia bisa menikmati barang dagangan yang banyak anda pajang. Jadi konsumen tersebut akan mencari sesuatu yang menurut dia menjadi pelengkap pencarian yang sudah ia cari.
Label ini sama halnya dalam pengelompokan barang dagangan tersebut. Dalam gambaran tersebut setiap warung dapat memberikan beberapa kategory,dimulai dari makanan ringan,makanan pokok,minuman dingin mau pun minuman panas,dan masih banyak lagi barang dagangan yang dikategorykan untuk pelayanan yang lebih lengkap untuk para konsumen yang sudah datang mengununjunginya.
Visitor tidak akan mencari kemana - mana,seandainya blog yang anda buat,sudah menyediakan Postingan yang sudah di sajikan secara lengkap dan di beri kategory / label yang dapat menuntun dan mempermudah pencarian para Visitor tersebut.
Untuk metode memberikan label Postingan tidaklah begitu sulit,bahkan sangat mudah sekali. Saya akan beri 2 Metodenya,anda tinggal pilih salah satu mana yang menurut anda lebih mudah dan lebih akurat.
Metode Pertama
Setelah Postingan yang anda buat sudah siap untuk di publikasikan,dan sudah melalui tahap pertinjauan. Rekomendasi Biasakan setiap selesai membuat Postingan agar ditinjau kembali,diperiksa ulang dari kosakata yang anda gunakan,tanda baca,maupun ada kesalahan dalam pengetikan bisa diperbaiki terlebih dahulu. Agar kualitas tulisan anda tetap terjaga dan agar dapat dipahami dan di mengerti oleh para visitor yang telah mengunjungi blog anda.
- Perhatikan pada sidebar bagian kanan ada menu pengaturan Setelan Entri. Tepat dibawah Menu Setelan Entri ada Submenu Label,Klik pada bagian Submenu tersebut akan terbuka kolom teks kosong.
- Isikan nama Label yang sesuai kriteria isi dari Postingan anda tersebut.
- Kemudian klik selasai apabila anda sudah selesai mengisi nama Label pada Postingan tersebut.
- Terakhir anda tinggal mengatur dibagian lainnya yang ada pada Setelan Entri. Dan setelah semuanya selsai tinggal anda publikasikan.
Catatan :
Untuk Postingan anda selanjutnya,yang isi kriterianya sama seperti Label yang sudah anda beri sebelumnya. Anda tinggal mengklik pada bagian nama Label tersebut,maka tulisan pada kolom kosong tersebut akan otomatis memberikan nama Label yang anda pilih.
Setelah semuanya selesai,maka hasilnya seperti contoh gambar di bawah ini :
![]() |
Kolom Label pada Editor Postingan |
Metode Kedua
![]() |
Halaman Utama Dashboard Blogger |
Metode yang kedua ini bisa anda gunakan dalam pemberian nama Label pada Postingan lebih dari pada satu. Metode ini pun bisa anda gunakan untuk menambahkan Label pada Postingan yang sudah dipublikasikan.
Misalnya anda lupa memberikan Label pada Postingan anda yang sudah di publikasikan atau anda belum membuat Postinganyang akan dikelompokan pada Label yang ingin anda buat. Dengan menggunakan Metode ini anda bisa dengan mudah memberikan Label tanpa anda harus masuk kedalam Editor Postingan,untuk mengedit dan memperbarui Postingan satu persatu.
- Pada Dashboard Utama blog anda,pilih Menu Postingan.
- Tandai beberapa postingan yang akan anda beri nama Label
- Kemudian pilih icon ( Beri Label Pada Postingan yang dipilih )
- Maka akan muncul kotak kecil dan memerintahkan anda memberi nama Label baru pada Postingan yang sudah anda tandai dengan ceklis.
- Masukan nama yang akan anda gunakan pada Label baru anda.
- Klik selesai apabila anda sudah selesai memasukan nama Label
- Maka Blogger akan menyimpan data yang anda masukan tersebut secara otomatis
- Dan semua Postingan yang anda tandai tersebut sekarang sudah memiliki Label yang sudah anda berikan tadi.
Dari kedua Metode tersebut memiliki fungsi yang sama,yaitu memberi nama atau menambahkan Label pada Postingan yang anda buat,hanya saja kedua Metode tersebut memiliki cara yang berberda. Tinggal anda pilih yang mana menurut anda lebih mudah dan lebih akurat.
Pemberian Label pada setiap Postingan memang menjadi hal yang penting,karena termasuk bentuk pelayanan kita sebagai penyedia informasi yang akan dicari oleh sesorang yang membutuhkannya. Agar mereka lebih mudah mendapatkan informasi - inforamsi yang lain yang sudah anda kelompokan dalam satu Kategory Postingan terkait. Pemberian Label bisa dilakukan kapan saja,anda pun bisa mengeditnya,bahkan anda pun bisa menghapusnya.
Sedikit atau tidaknya penggunaan Label pada Blog sama sekali tidak mempengaruhi nilai pada Blog anda. Malah Lebih percuma apabila anda memberi banyak Label dengan isi Postingan dalam jumlah sedikit.
Buatkanlah Postingan pada Label anda sebanyak - banyaknya,dengan Metode seperti itu sama saja anda memberikan banyak pintu untuk dikunjungi. Dan membuat para Visitor enggan untuk mencari sesuatu yang kurang ditempat lain,dikarenakan ia sudah merasa cukup dengan informasi yang sudah disajikan.
Semoga dengan tulisan ini anda dapat termotivasi dan semoga bermanfaat untuk anda. Bagi anda yang ingi bertanya,menambahkan,atau anda ingin mengkritik dan menyarankan sesuatu dalam pembahasan kali ini,bisa anda masukan kedalam kolom komentar agar bisa menutupi kekurangan yang sudah saya berikan .
Sampai jumpa !!!!
February 13, 2018
Tags :
Materi
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments